Rabu, 29 Mei 2013

Cara Mengganti Warna Blok Text (Highlight Text)

blok_textMempercantik blog adalah hal yang sangat mengasikan dan membuat kita semakin senang dengan blogging apabila tampilan blog kita indah. Siapa pun pasti menginginkan blognya terlihat keren. Bukan hanya kita yang bangga punya blog keren, tetapi pengunjung juga pasti akan betah berlama-lama di blog kita sehingga nantinya akan berpengaruh juga terhadap Rank/SEO blog kita. Mungkin ini adalah salah satu trik untuk mempercantik blog yang simpel. Biasanya blok text default berwarna biru, tetapi untuk yang satu ini bisa diganti dengan warna apapun yang teman-teman inginkan. Langsung saja disimak langkah-langkahnya dan dipraktekkan pastinya.

1. Login ke Blogger dan masukkan ID teman-teman.
2. Masuk ke halaman Template.
3. Agar aman, download dulu templatenya kemudian Edit HTML.
4. Cari kode ]]></b:skin>.
5. Copy kode di bawah ini dan letakkan di atas kode pada nomer 4.
::selection {background:#00bfff;color:#fff}
::-moz-selection {background:#00bfff;color:#fff}
::-webkit-selection {background:#00bfff;color:#fff}
Note: Silahkan teman-teman ganti kode yang diberi warna merah dengan kode warna yang teman-teman inginkan.

6. Klik Pratinjau untuk memastikan tidak ada yang error pada template.
7. Simpan template. Selamat mencoba !

0 komentar:

Posting Komentar